Aplikasi Edit Video Terbaik Rekomendasi Uswatunieq

Sebagai influencers, video merupakan salah satu produk yang kita hasilkan. Video yang baik dan menarik tentu saja akan mendapatkan banyak perhatian dari netizen. Nah, untuk para pemula yang baru belajar tentang edit video, ini adalah beberapa aplikasi yang aku gunakan saat ini untuk edit video endorse. Ini aku gunakan di handphone dan PPC secara terpisah sesuai dengan kebutuhan dan tentunya tanpa ada tulisan aau watermark nama aplikasi.

Nah apa saja aplikasi yang aku gunakan? Simak yuk.

Open Camera
Aplikasi ini aku gunakan untuk shoot video. Kenapa menggunakan aplikasi ini? Karena aplikasi ini dapat mengakomodir microphone eksternal yang digunakan di handphone ketika merekam video. Perekam bawaan dari handphoneku tidak mengakomodir microphone eksternal sehingga aku harus menggunakan aplikasi lain untuk merekam video.

Inshot
Aku melakukan editing video di handphone dengan menggunakan aplikasi Inshot yang langsung di Install dari playstore. Ini adalah apliasi andalanku ketika perlu editing kilat hanya dengan menggunakan handphone. Aplikasi ini mudah untuk digunakan dan alasan terbaik aku memilih menggunakan aplikasi ini karena aplikasi ini bebas dari watermark.

Wondershare Filmora
Editing video secara proper dan tertata lebih rapi aku sarankan menggunakan aplikasi ini yang bisa langsung didownload di Wondershare filmora. Aplikasi ini mudah digunakan untuk seorang amatiran sepertiku yang asing dengan segala alat di aplikasi edit video profesional yang rumit. Aplikasi Filmora ini aku gunakan di PC dan sangat sederhana serta lengkap.

Jadi, kalian akan memilih menggunakan aplikasi yang mana?

Follow akun sosmedku ya biar kita bisa lebih dekat.
Twitter : @uswatunieq
Facebook : Uswatunieq
Instagram : @uswatunieq
Youtube : Uswatunieq story Podcast : Uswatunieq Bicara

Uswatun Khasanah Katasmir
Uswatunieq

Post a Comment

0 Comments